TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 102:14

Konteks
102:14 (102-15) Sebab hamba-hamba-Mu sayang kepada batu-batunya, dan merasa kasihan akan debunya.

Yesaya 49:15

Konteks
49:15 Dapatkah seorang perempuan melupakan bayinya, sehingga ia tidak menyayangi anak a  dari kandungannya? Sekalipun dia melupakannya, Aku tidak akan melupakan engkau. b 

Yesaya 63:15

Konteks
63:15 Pandanglah dari sorga s  dan lihatlah dari kediaman-Mu t  yang kudus dan agung! Di manakah kecemburuan-Mu u  dan keperkasaan-Mu, hati-Mu yang tergerak dan kasih sayang-Mu? v  Janganlah kiranya Engkau menahan diri! w 

Yeremia 3:12

Konteks
3:12 Pergilah menyerukan perkataan-perkataan ini ke utara 1 , l  katakanlah: Kembalilah, m  hai Israel, perempuan murtad, n  demikianlah firman TUHAN. Muka-Ku tidak akan muram terhadap kamu, sebab Aku ini murah hati, o  demikianlah firman TUHAN, tidak akan murka p  untuk selama-lamanya.

Yeremia 31:20

Konteks
31:20 Anak kesayangankah gerangan Efraim bagi-Ku atau anak a  kesukaan? Sebab setiap kali Aku menghardik dia, tak putus-putusnya Aku terkenang b  kepadanya; sebab itu hati-Ku terharu terhadap dia; tak dapat tidak Aku akan menyayanginya, c  demikianlah firman TUHAN.

Hosea 11:8

Konteks
11:8 Masakan Aku membiarkan o  engkau, hai Efraim 2 , p  menyerahkan engkau, hai Israel? Masakan Aku membiarkan engkau seperti Adma, membuat engkau seperti Zeboim? q  Hati-Ku berbalik dalam diri-Ku, belas kasihan-Ku r  bangkit serentak. s 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:12]  1 Full Life : PERKATAAN-PERKATAAN INI KE UTARA.

Nas : Yer 3:12

Sisa Israel yang hidup dalam pembuangan di Asyur diberi tahu bahwa mereka masih dapat bertobat. Allah tetap penuh belas kasihan dan tidak ingin menghukum terus. Yeremia kemudian bernubuat bahwa kaum sisa pada suatu hari akan kembali kepada Allah dan negeri perjanjian (ayat Yer 3:14).

[11:8]  2 Full Life : MASAKAN AKU MEMBIARKAN ENGKAU, HAI EFRAIM?

Nas : Hos 11:8

Ayat ini termasuk ayat Alkitab yang paling mengesankan, yang menunjukkan kasih mendalam, belas kasihan dan kesedihan yang diderita oleh Tuhan demi orang berdosa. Ayat ini menunjukkan dengan sangat jelas bahwa kasih dan belas kasihan-Nya adalah bagaikan Bapa yang memperhatikan anak-anaknya (Yer 31:9). Dia tidak mau melepaskan umat-Nya yang tidak patuh, dan Ia merasa sedih bila terpaksa harus menghukum mereka.



TIP #07: Klik ikon untuk mendengarkan pasal yang sedang Anda tampilkan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA